harga lift rumah 2021

 

Jadi anda memutuskan akan memasang lift rumah tahun ini, mulailah anda mencari info tentang spesifikasi lift, luas yang dibutuhkan dan tentunya, info harga beli lift rumah terbaru tahun ini. Beberapa penjual yang anda hubungi mengirimkan katalog dan price list lift tersebut, dengan harga yang cukup bervariasi tergantung dari pilihan Anda. Namun, mana yang harus Anda pilih?

___

Beberapa pelanggan yang menghubungi kami seringkali menanyakan soal harga lift ini. “Berapa harga lift untuk 2 lantai? Kok mahal? Saya tidak perlu yang aneh-aneh, asal bisa naik turun saja cukup” Apakah benar memasang lift hanya sekedar bisa naik turun saja cukup? Yuk kita bahas!

Lift yang anda beli akan “bergerak naik turun” setiap hari selama belasan tahun hingga puluhan tahun, lift itu mungkin akan digunakan oleh kakek nenek yang sudah berumur atau digunakan oleh putra putri anda yang masih di bawah umur. Pada saat anda sedang di dalam lift, ada kemungkinan terjadi pemadaman listrik tiba-tiba atau penurunan daya listrik. Tentunya sangat penting memastikan lift ini terbuat dari material berkualitas yang tahan uji, dirancang dengan sistem keamanan terbaik yang menjamin lift dapat turun ke lantai terdekat saat terjadi gangguan, bukannya “meluncur jatuh” atau justru terkunci selama berjam-jam.

Seperti sering kita dengar ungkapan “Ada Harga Ada Barang”, hal yang sama berlaku untuk membeli lift untuk rumah anda. Lift dengan harga yang lebih tinggi seringkali berarti investasi untuk masa depan, bukan pemborosan. Karena tentunya material yang lebih berkualitas, baut dan mur yang kuat dan tahan lama, kabel-kabel terbaik dan juga sistem penggerak yang dilengkapi dengan sistem darurat dan batterai cadangan saat listrik padam, semuanya memiliki harga yang harus dibayar.

Dengan membeli lift berkualitas dengan harga sedikit lebih di atas, anda bisa berharap dapat menggunakan lift ini selama bertahun-tahun dengan tenang, tanpa masalah berarti, apalagi sampai harus keluar biaya servis yang hampir seharga membeli baru atau bahkan mengganti lift anda karena ternyata lift murah yang anda pilih hanya bertahan tidak sampai 5 tahun.

Perlu anda tanyakan juga, apakah harga pembelian murah tadi sudah termasuk segalanya atau akan masih ada biaya tambahan untuk perijinan, perawatan, pembelian oli pelumas, biaya pengiriman, biaya pemasangan, dan biaya-biaya lainnya yang setelah ditotal-total ternyata tidak terlalu beda jauh dengan lainnya.

Team kami di Kalea Lift Indonesia membantu merangkum beberapa pertanyaan penting yang perlu anda catat dan tanyakan saat membeli lift untuk rumah. Berikut 10 hal penting saat membeli lift rumah:

  1. Apa sistem penggeraknya? Hidrolik, vacuum, screw-driven atau lainnya?
  2. Bagaimana cara instalasinya? Apakah butuh ruang mesin terpisah dan pit atau kolong? Apakah perlu membobol dinding ruangan atau lantai?
  3. Berapa lama waktu pemasangannya?
  4. Berapa space yang dibutuhkan?
  5. Berapa daya listrik yang digunakan? Saat stand by apakah ada konsumsi listrik? Listrik 1 phase atau 2 phase?
  6. Apakah biaya sudah termasuk perijinan?
  7. Apakah biaya sudah termasuk pengiriman dan pemasangan?
  8. Berapa kali maintenance rutin yang dibutuhkan dalam setahun?
  9. Apa perlu ganti oli? Berapa biaya oli/pelumas yang dibutuhkan setiap tahunnya?
  10. Bagaimana dengan after sales servicenya?

Selain hal-hal tersebut anda juga dapat menanyakan lebih detail mengenai tipe-tipe yang ditawarkan, feature tambahan yang dimiliki, aksesoris, warna dan desain. Pilihlah yang paling sesuai dengan kebutuhan dan juga budget anda, tanpa mengesampingkan faktor keamanan dan kualitas. Selamat memilih!

KALEA Lift Indonesia

Alamat: The Kensington Commercial C05, Jl. Boulevard Raya, Kelapa Gading, Jakarta Utara 14240

Sales hotline
Line 1: (021) 2452-4732
Line 2: 0817-6860-800
Email indo@kalealifts.com